typography poster by yours truly.

ONLY dari Lee Hi adalah lagu favorit saya akhir-akhir ini. Bukan favorit dalam artian disetel terus-terusan, tapi karena somehow lagunya nyentuh hati banget padahal pas pertama dengar saya nggak tahu artinya. Lagunya biasa-biasa aja, tapi saya sukaaaa banget. Efek MV-nya juga kali ya.

Pas pertama denger, tahu-tahu air mata ngalir dan saya nangis sampai huhu huhu. Nggak ngerti juga apakah itu efek PMS, yang pasti saya nangis lumayan lama sampai digeplak sama suami, hahahaha.... It's beautiful, I think; untuk bersama-sama dengan satu orang sampai tua, dan mengalami hal bersama-sama sampai rasanya mengenal orang itu lebih baik daripada telapak tanganmu sendiri.

Akhir-akhir ini, saya sering feel blue karena kekhawatiran macam-macam. Saat itu terjadi, suami saya selalu bilang: selama bisa melakukan banyak hal berdua bersama-sama, itu saja sudah cukup. It soothes my heart a lot, dan berkali-kali saya mengutarakan kekhawatiran yang sama, berkali-kali juga dia mengingatkan saya hal yang sama, nggak bosan-bosan.

Dengerin lagu ini membuat saya ingat dengan hiburan dan rasa sayang darinya ketika saya lagi rendah diri--sehingga lirik sederhana yang dimiliki lagu ini resonates much with me.

So, I hope you enjoy this song as much as I do! Untuk yang mau dengar lewat spotify, bisa dengar lagunya di sini.


Anyway:

Belakangan saya sedang hobi mengaudit blog dan juga hal-hal yang saya lakukan secara terpisah. Saya melakukan a dan dipost di b, melakukan c dan dipost di d. Kalau dipikir-pikir, Blog itu kan platform utama saya, so daripada misah-misah, saya kumpulkan di satu tempat aja kali ya.

So, expect this kind of post pop up once in awhile; karena Blog ini emang tempat saya main-main dan tempat saya bisa melakukan apa saja yang saya suka... jadi ya, ini akan jadi tempat saya main-main dengan desain grafis, alias kegiatan yang saya lakukan sehari-hari.

Salam,
Mega